pra-universitas-BUD-IPB-2013 hutan pendidikan gunung walat

Gunung Walat, Sukabumi – Jumat siang (14/6) setelah selesai melaksanakan UAS terakhir di semester genap seluruh mahasiswa PPU berjumlah 25 orang bersiap melakukan perjalanan ke Hutan Pendidikan Gunung Walat Sukabumi, salah satu gunung pendidikan yang dikelola oleh Fakultas Kehutanan IPB. Kegiatan yang diberi nama outing ini bertujuan untuk menambah ilmu serta wawasan mahasiswa Pra Universitas di bidang Kehutanan, menambah keakraban peserta Pra Universitas sekaligus sebagai ajang refreshing setelah melewati masa ujian.

Mahasiswa Pra Universitas Goes To Hutan Pendidikan Gunung Walat

Kegiatan Social Hour kali ini diikuti oleh 25 (dua puluh lima) mahasiswa PPU, staf Dosen mk Biologi Dr. Tri Atmowidi, Dra. Hilda Akmal dan Dr. Hadi Sunarso beserta dua orang staf laboratorium Biologi dan 2 (dua) orang sekretariat BUD Imas Widayanti dan Whendi Nugraha. Kegiatan social hour yang dilaksanakan Jumat malam hingga Sabtu, dimulai dengan makan malam bersama kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Fun Games yang berisi permainan untuk menguji kekompakan dan kebersamaan diantara mahasiswa Pra Universitas. Ditutup dengan kegiatan api unggun dan diselingi dengan kegiatan sharing antara mahasiswa Pra Universitas, Dosen dan Sekretariat.

Esok hari, kegiatan social hour dimulai dengan senam pagi bersama dan melihat proses penyadapan kayu damar di sekitar penginapan hutan gunung walat. Sudah menjadi hal yang wajib untuk mengunjungi Gua Cipereu saat berada di gunung walat, mahasiswa Pra Universitas, dosen, staf lab dan sekretariat bersama-sama mengunjungi gua Cipereu, mahasiswa bergantian masuk gua dengan bersemangat karena ingin melihat stalaktit dan stalagmit yang indah yang terdapat di gua Cipereu. Kegiatan social hour yang penuh keceriaan dan kekompakan ditutup dengan foto bersama dan menikmati oleh-oleh “mochi” khas Sukabumi.

Sumber: bud.ipb.ac.id

Unduh berita klik di sini

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*