Latihan Lanjutan Kepemimpinan OSIS SMP Islam Al Azhar Kelapa Gading tahun 2019

Gunung Walat, Sukabumi – Latihan Lanjutan Kepemimpinan (LLK) OSIS SMP Islam Al Azhar Kelapa Gading Jakarta tahun 2019 telah berlangsung tanggal 8 – 10 November 2019 di Hutan Pendidikan Gunung Walat, Sukabumi.

Kegiatan yang diikuti oleh calon anggota OSIS dari siswa kelas VII dan kelas VIII.

Selama berada di Gunung Walat, para peserta didampingi oleh perwakilan guru dan anggota OSIS periode sebelumnya yang kini telah duduk bangku kelas IX. Adapun kegiatannya berupa latihan baris berbaris, pemberian materi kepemimpinan, motivasi dan agama oleh guru, permainan ketangkasan dan jurig malam.

“Kegiatan ini adalah pemberian pembekalan kepada siswa calon OSIS kemudian diharapkan materi-materi yang diperkaya dengan ke khas-an di Gunung Walat ini menjadi suatu materi tersendiri yang menarik terutama karakter alamnya dan juga situasi yang ada di Gunung Walat sungguh ideal untuk melaksanakan LLK,” ujar Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Islam Al Azhar, Haryono, M.M. saat ditemui di lokasi kegiatan.

Haryono berpesan, untuk anggota OSIS periode selanjutnya agar memiliki mental yang siap dan bertanggung jawab dalam melaksanakan program dan juga mempunyai keterampilan untuk melaksanakan kegiatan organisasi.

“Disamping itu juga, LLK ini untuk meningkatkan koordinasi, kerja sama, dan team work yang bagus serta memberikan materi leadership yang harus mereka punya,” tutupnya.

[pty]

Galeri Foto klik di sini

Unduh berita klik di sini

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*